Kamis, 24 September 2009

berperang dengan rasa malas..

hmm..liburan enam hari kemaren bener-bener bikin saya lupa sama tradisi bangun pagi, mandi lalu bekerja penuh semangat di kantor. beberapa hari, dari senin sampaia rabu kemaren, saya lewati dengan bersantai bersama ponakan-ponakan tercinta di rumah. pagi hari yang diawali dengan jalan pagi, sendirian,..hanya ditemani walkman tercinta, dan beberapa keping cokelat di saku, buat bekal jalan pagi yang biasanya berlangsung sampe siang itu. saya senang jalan sendirian, pikiran saya rasanya fresh banget. semua jalinan kusut di otak terlepas simpul2nya..dan semua kesedihan dan rasa amarah rasanya teredam oleh bau embun pagi.
diantara pemikiran-pemikiran yang berkelibat di otak saya selama beberapa tahun terakhir, adalah sebuah pekerjaan yang harus saya selesaikan dalam waktu dekat, yang tenggat waktunya sudah sangat mendesak...dan jugayang daya upayanya semoga akan menjadikan diri saya selangkah lebih maju pada cita-cita saya.
hmm..kembali ke kantor, meskipun belum begitu disibukkan dengan tugas-tugas yang menumpuk..namun saya kembali mencium hawa perjuangan. perjuangan mencapai target, perjuangan untuk berjihad mencari nafkah untuk diri saya dan orang-orang yang saya cintai dan juga mencoba setapak lebih maju ke cita2 saya sebagai penulis.
konsistensi adalah kelemahan saya...saya tidak sabar dengan sesuatu yang berjalan lambat dan hasilnya tidak dapat dilihat dalam waktu cepat. dan karena hasilnya tidak segera terwujud, saya pun jadi malas dalam melakukan sesuatu..terutama yang panjang.
project terdekat yang saya hadapi kali ini adalah memenangkan lomba menulis di sebuah sebuah majalah wanita ternama. dan malam ini saya akan berjuang untuk menyelesaikannya. meskipun kalo nantinya saya ga menang..yaaah..minimal dimuatlah...heheheh/....amiinn

Tidak ada komentar:

Posting Komentar